Kapolres Tomohon Tinjau Stabilitas Harga Bahan Pokok Jelang Ramadhan 1446 H

Kabarprima.com – Menjelang bulan suci Ramadhan 1446 H, Kapolres Tomohon AKBP Nur Kholis, SIK, turun langsung ke Pasar Tradisional Beriman Wilken Tomohon untuk memeriksa stabilitas harga bahan pokok, Selasa (18/3/2025) sore.

Dalam pengecekan tersebut, Kapolres memastikan bahwa stok bahan kebutuhan pokok masih tersedia dengan harga yang relatif stabil dan terjangkau bagi masyarakat. Meski begitu, beberapa komoditas mengalami kenaikan harga, seperti bawang merah, bawang putih, serta daging ayam yang naik dari Rp30.000 per kilogram menjadi Rp37.000 per kilogram.

Kalau cabai (rica) sudah turun dari harga Rp100.000 per kilogram menjadi Rp90.000 per kilogram. Namun, harga buah-buahan mengalami kenaikan signifikan, mungkin karena banyak yang mencarinya untuk berbuka puasa. Ada yang naik hingga 100 persen atau lebih, jelas Kapolres.

Kapolres Tomohon juga mengimbau masyarakat agar tidak panik menghadapi harga bahan pokok selama bulan puasa dan tetap berbelanja sesuai kebutuhan.

“Dalam rangka bulan puasa, kami mengimbau masyarakat agar tetap tenang, tidak panik, dan berbelanja sesuai kecukupan. Harga bahan pokok masih dalam kisaran wajar,” ujarnya.

Dalam kunjungan ini, Kapolres didampingi oleh Kabag Ops AKP Samuri, Kasat Intelkam AKP Djoko, Kapolsek Tomohon Tengah AKP Hanny, dan Kasi Humas IPTU Pata. Mereka berdialog langsung dengan para pedagang untuk mendapatkan informasi terkait harga di pasaran. (Cer) 

Berita Pilihan

Berita Terbaru

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IMG_3438

Video

Netizen

Populer