Beberapa Tempat Wisata Tutup, Ini Alasan Pemkot Tomohon dan Pemilik Wisata

Danau Linow

Manado, Kabarprima.com–Beberapa tempat wisata di kota tomohon tutup membuat warga Sulawesi Utara kaget, karena berdampak pada Internasional Flower Festival (TIFF).

 

Menanggapi hal itu, Caroll Senduk SH (Wali Kota Tomohon) ketika dikonfirmasi menyatakan sebagai pemerintah kami menghormati proses hukum yang sementara berjalan. 

Caroll berharap, masyarakat dan seluruh elemen bisa menyikapi hal ini dengan bijak. Tomohon masih punya banyak spot pariwisata potensial untuk menyambut wisatawan lokal maupun mancanegara dalam ajang Festival ini. 

 

“Sebagai pemerintah, kami tidak boleh terlalu jauh masuk dalam proses itu. Perihal penutupan sepenuhnya hak pemilik. Tomohon masih banyak spot wisata yang mumpuni, tinggal dikelola dan dikemas lebih baik lagi,” ungkap Wali Kota Caroll, Selasa (8/8/2023). 

 

Dirinya pun menambahkan, ada spot pariwisata panas bumi yang terletak di seputaran Danau Linow. Yang saat ini masih di bawah pengelolaan Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN). Diupayakan Pemkot Tomohon, untuk nantinya dihibahkan. 

 

“Ada lokasi potensial juga di sekitar Danau Linow, tapi saat ini masih dikelola BRIN. Kita sudah ajukan permohonan untuk hibah, doakan mudah-mudahan proses ini berjalan sesuai rencana. Kiranya ada solusi terbaik untuk semua pihak, atas permasalahan yang melilit objek wisata danau ikonik di Sulut itu.”  Kata Caroll.  

 

Sementara itu, salah satu pemilik tempat wisata Pihak Pengelola Wisata Danau Linow Resort dibawah manajemen PT. Karyadeka Alam Asri, saat di konfirmasi membenarkan hal demikian “Ya memang saat ini wisata Danau Liow Resort ditutup sementara. Tentunya ada alasan kenapa ditutup, karena ada permasahan hukum. Kita rasa warga akan mengerti. Kita tidak mau berjalan pada track yang salah”. 

 

Lebih lanjut, pihaknya secara resmi telah menerima surat panggilan dari pihak Kejaksaan Tinggi Sulawesi Utara (Sulut) untuk diperiksa sebagai saksi dalam perkara dugaan tindak pidana korupsi kegiatan penguasaan hutan lindung danau linow. Karena itu dianggap kawasan hutan. 

 

“Intinya proses pemeriksaan sebagai saksi akan kami jalani. Karena, aparat penegak hukum menilai bahwa negara dirugikan akibat dari penggunaan kawasan hutan lindung di Danau Linow” jelas Caroll.

Berita Pilihan

Berita Terbaru

Komentar

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

IMG_3438

Video

Video

Netizen

Populer