Kabarprima.com – Kapolres Tomohon, AKBP Nur Kholis, S.I.K secara resmi melepas peserta lomba pawai alegori Via Dolorosa dalam rangkaian kegiatan Selebrasi Paskah Pemuda GMIM dan peringatan HUT ke-99 Pemuda Sinode GMIM yang digelar di wilayah Sonder Raya, Senin (21/04/2025).
Ribuan pemuda GMIM dari berbagai wilayah tampak antusias mengikuti kegiatan ini. Meski sempat diguyur hujan, semangat para peserta tidak surut. Mereka tetap bersemangat memeriahkan pawai yang menggambarkan kisah sengsara Yesus Kristus menuju penyaliban.
Acara ini diawali dengan Ibadah Agung yang dipimpin oleh Pjs. Ketua Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM, Pdt. Yanni Rende, M.Th. Ibadah berlangsung khidmat dan menjadi momen reflektif bagi seluruh peserta dan jemaah yang hadir.
Turut hadir dalam acara ini Wakil Gubernur Sulawesi Utara, Dr. J. Victor Mailangkay, SH, MH, Ketua Komisi Pelayanan Pemuda Sinode GMIM (KPSG) yang juga Anggota DPR RI, Pnt. Rio Dondokambey, B.Sc., Bupati Minahasa Robby Dondokambey, S.Si., MAP, serta Wakil Bupati Minahasa Vanda Sarundajang, SS.
Kegiatan ini juga dihadiri oleh unsur Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Provinsi Sulawesi Utara, anggota DPRD Kabupaten Minahasa, serta jajaran Pemerintah Provinsi Sulut, yang menunjukkan dukungan penuh terhadap semangat dan kreativitas pemuda GMIM.
Selebrasi ini menjadi bukti nyata semangat kebersamaan, iman, dan dedikasi pemuda GMIM dalam menyongsong 100 tahun pelayanan yang semakin berdampak bagi gereja dan masyarakat. (Cer)